Si Pendekar Cilik Chairul Akbar

chairul persinas


Chairul Akbar (5 tahun), pemenang seni festival silat di Korea memperagakan 100 jurus dalam 3 menit dalam pembukaan kejurnas pencak silat (persinas asad) di GOR Manahan, Solo, Kamis (24/2). Kejurnas pencak silat 2010 mengambil tema “Melalui kejurnaspersinas asad 2010 kita lestarikan pencak silat sebagai budaya nasional dan kita tingkatkan kualitas atlet menuju prestasi nasional dan internasional.


Sebanyak 370 pesilat dari berbagai daerah di Indonesia meramaikan Kejurnas pencak silat Persinas Asad yang digelar di GOR Manahan, Solo, Rabu-Minggu (24-28/2). Selama lima hari kejuaraan tersebut mereka memperebutkan setidaknya 13 medali emas yang terbagi atas 10 kelas tanding dan tiga kelas seni jurus.

"Target kami 400 pesilat, tapi saat-saat terakhir pendaftaran pengda Persinas Maluku dan Maluku Utara urung mengirimkan atletnya dengan alasan tidak jelas. Jadi total ada 31 pengda yang ambil bagian," kata Ketua Panitia, Sutiyono Suara Merdeka CyberNews, Kamis (25/2).

Ketua Umum PB Persinas Asad, Agus Susarso mengatakan agar para pesilat yang bertanding dapat menjunjung tinggi nilai-nilai solidaritas. Diharapkan even yang ketiga kalinya dilaksanakan ini dapat sebagai ajang silaturahim di antara pengda-pengda Persinas se Indonesia.

Di sisi lain, Jateng sendiri menargetkan juara umum pada even ini. Pada kejurnas pertama tahun 2005, gelar juara umum disabet kontingen Jatim. Sedangkan raihan gelar juara pada even kedua tahun 2007 didominasi tim Sulawesi Tengah.

Hingga Kamis (25/2) siang ini, pihak panitia masih menggelar babak penyisihan di semua kelas. "Perolehan medali terbanyak baru bisa diketahui pada Sabtu (27/2) saat kami menggelar babak final," tandas Sutiyono.
(Gading Persada/gusti_an)

blogldii.wordpress.com

30 Comments

  1. Mangtab bro... anak 5 tahun prestasinya luar biasa.

    ReplyDelete
  2. Luar biasa anak usia 5 tahun bisa dapat prestasi sebesar itu...

    Salam knal ya...

    ReplyDelete
  3. wow, umur segitu aa udah banyak menguasai jurus silat, giman gedenya ntar, pasti jadi master..
    salam kenal y, blognya sudah saya follow, klo berkenan follow balik y...

    ReplyDelete
  4. subhanalloh.......luar biasa ya....

    ReplyDelete
  5. Wah hebat....
    Dukung terus dia
    Semoga prestasinya semakin meningkat.

    ReplyDelete
  6. Masih kecil tapi sudah bisa mengharumkan nama bangsa.. salut deh
    Contoh yang baik buat yang lainnya

    ReplyDelete
  7. luar biasa sobat, umur segitu sudah mempunyai prestasi luarbiasa, hebat..hebat..

    ReplyDelete
  8. salut,seorang anak kecil yang mengagumkan...
    nice info sob...
    semoga prestasinya tambah meningkat dan kelak bisa mengharumkan nama bangsa indonesia lagi...

    ReplyDelete
  9. Salam kenal... pendekar cilik yang mantap!

    ReplyDelete
  10. pintar ya,,,kecil-kecil sudah berprestasi.....sukses deh,,,

    ReplyDelete
  11. Muantttaaapppbbbsss infonyaaa... kecil2 ud jdi duta bangsa... lanjuuuttt, brow...

    ReplyDelete
  12. wach....kecil-kecil cabe rawit
    masih kecil prestasinya hebat bgt
    thank's infonya kawan

    ReplyDelete
  13. wah keren...
    wah ternyata ada sobat dari kalteng nih..orang sampit kh ? klo aku orang kasongan...salam blogger...kunjungi blog ku

    ReplyDelete
  14. 3 menit 100 jurus kereen banget.. masih 5 tahun lagi.. hebat banget..
    thanks infonya.. keep spirit :)

    ReplyDelete
  15. waaahhhhhh pasti jagooo tuhh ntar

    visit back ya sobb

    ReplyDelete
  16. Sungguh bahagia wanita yang melahirkannya....

    ReplyDelete
  17. Selamat ya. buat pendekar ciliknya.. seoga prestasinya stabiul sampai remaja nanti

    ReplyDelete
  18. Memang kegiatan seperti itu bisa mempererat silaturahim disamping ajang prestasi.. selamat buat Chairul Akbar ya..

    ReplyDelete
  19. amazing,,,,
    anak yang dapat membanggakan ortu dengan prestasinya,,

    oea aku dah follow nih ,di mohon follow balik yach please,,

    Terbitnya Matahari Dari Barat

    ReplyDelete
  20. wah... anak umur lima tahun bisa berprestisi luar biasa..
    inilah bibit2 unggul yang harus tetap diberi semangat dan juga pasilitas yang mamadai sehingga tidak putus di tengah jalan

    ReplyDelete
  21. sungguh suatu hal bisa dibanggakan oleh rakyat indonesia . anak yang sangat berbakat ini adalah aset negara . diharapkan ada perhatian jangka panjang oleh pemerintah terhadap anak yang satu ini agar bisa terus berprestasi di kancah internasional .

    ReplyDelete
  22. wah blog saya belum pernah saya ikutkan kontes sob..

    ReplyDelete
  23. Great and really wonderful. i found this site really awesome.

    ReplyDelete
  24. Waa..keren...
    Kalau sudah besar bisa jadi pendekar hebat nih..

    ReplyDelete
  25. sayang si chairul-nya kurang dibahas di tulisan ini....

    ReplyDelete
Previous Post Next Post